CSR DALAM PERSPEKTIF ISLAM

Kegiatan CSR merupakan sebuah proses komunikasi untuk mengimplementasikan tanggungjawab sosial perusahaan agar dapat diterima dan bermanfaat bagi masyarakat sekitar. Komunikasi antara masyarakat sekitar dengan perusahaan sangat penting dalam mengimplementasikan kegiatan CSR dan mampu menjalin silaturahmi yang baik antara perusahaan dan masyarakat.

Namun jauh dari pada itu, konsep CSR sebetulnya telah di kenalkan oleh Islam terkait hubungan tanggung jawab antara kepada Allah (habluminnaAllah) dan hubungan tanggungjawab kepada antar sesama manusia (habluminannas). Dalam pandangan Islam kewajiban melaksanakan CSR bukan hanya menyangkut pemenuhan kewajiban secara hukum dan moral. tetapi juga strategi agar perusahaon dan masyarakat tetap survive dalam jangka Panjang. CSR dalam perspekif Islam atau dikenal Islamic CSR (CSR) adalah praktik bisnis yang memiliki tanggung jawab etis. secara islami. Perusahaan memasukan norma-norma agama islam yang ditandai dengan adanya komitmen ketulusan dalam menjaga kontrak sosial di dalam operasinya.

Pengetahuan dan opini disuguhkan dalam buku ini untuk melihat bagaimana implementasi CSR dalam perspektif Islam yang dapat digunakan untuk memberikan rekomendasi, referensi, don kontribusi kebijakan untuk melakukan kajian lebih tanjut tentang tanggung jowab social khususnya dalam perspektif islam. Setiap bab akan membawa Anda mengupas bagaimana perbedaan konsep CSR konvensional dan Islamic. CSR serta melihat bagaimana contoh kasus implementasi dari penerapan CSR dan I-CSR.

				
					Penulis         : Adhianty Nurjanah, Dyah Mutiarin, Erwin Rasyid
ISBN            : Proses Pengajuan
Jumlah Halaman  : 71 Halaman
Ukuran          : 17 x 23 cm
				
			
Chat dengan LRI UMY