UMY Rancang Alat Penyuplai Oksigen Portabel

24 July 2021, oleh: superadmin-lp3m

Tim riset Universitas Muhammadiyah Yogyakarta mengadakan pertemuan terkait desain dan komponen dalam pembuatan alat guna menyuplai oksigen portabel pada Jum’at (23/7) di Laboratorium Teknik Mesin Universitas Muhammadiyah Yogyakarta. Alat suplai oksigen bernama Oxygen Generator ini dirancang mengingat urgensi kebutuhan oksigen nasional saat ini. Pertemuan ini turut dihadiri oleh Majelis Pembina Kesehatan Umum Pimpinan Wilayah Muhammadiyah, dr. Ahmad Faisol dan mitra dari Teknik Nuklir UGM, Dr. Ing. Ir. Kusnanto, serta Prof. Hilman Latief dan Prof. Sukamta selaku Wakil Rektor Universitas Muhammadiyah Yogyakarta. Proyek ini diharapkan dapat membantu suplai oksigen di rumah sakit pada masa pandemi ini karena melonjaknya harga tabung dan oksigen saat ini.